SENI FOTOGRAFI

Tidak lama setelah fotografi di temukan pada tahun 1930-an, diskusi dan perdebatan panjang tentang fotografi itu sebenarnya seni atau teknologi segerah di mulai.
Bagi sebagian orang lahirnya fotografi itu sebenarnya merupakan pertanda berakhirnya seni lukis, seni gambar , lithografi, engraving dan cetak mencetak. Namun sebagian yang lain tetap berpendapat bahwa mesin tidak akan memproduksi karya seni.


Karya foto The Bragaglia brothers
Sepanjang Abad ke-19, fotografi telah di gunakan dalam berbagai macam kegunaan. Awalnya fotografi dimanfaatkan sebagai file fotografi kepolisian setelah paris Commune (1871), ilmuan Muybridge dan Marey menggunakan fotografi untuk menghentikan gerakan lukisan foto yang saat sebelumnya di populerkan Edgar Degas. Beberapa orang fotografer membuka studio foto dan memamerkan karya foto mereka berupa beberapa pose para lady dan gentelman maupun sekelompok anggota keluarga yang berfoto di teras rumah mereka. Juga kompilasi album satu keluarga dalam beberapa peristiwa. Akhirnya, fotografi menjadi suatu alat untuk merekam suatu kejadian dalam kehidupan modern. Foto foto rumah, bangunan gedung, dan suasana kota mulai popyler di produksi menggantikan karya karya pelukis yang semula berusaha mengabadikan suatu suasana berdasarkan gambaran yang terekam dalam ingatan dan imajinasinya.


Karya Photomontage Henri Peach Robinson
Penggabungan 5 elemen film negatif
 
Namun demikian para fotografer tidak tinggal diam dengan kamera fotonya mereka mencoba memberikan pemahaman pada masyarakat bahwa fotografi adalah suatu seni rangkaian perbuatan (pengoperasian) antara barang secara fisik(kamera, film, kertas foto, dan bahan kimia) dengan pengaturan cahaya untuk menghasilkan suatu karya foto yang artistik. Di sini seniman foto melakukan peranannya melalui pengukuran bukaan lensa, filterisasi, softening, bluring, serta pengambilan sudut gambar terhadap objek foto. Mereka juga mengembangkan keterampilan yang menghasilkan karya seni dari teknik fotografi di antaranya para seniman Dadais memunculkan foto montase (montage), yaitu teknik menggabungkan beberapa elemen gambar sehingga menjadi sebuah karya fotografi.
Bersamaan dengan itu, pada tahun 1890-an, di Eropa dan Amerika, para fotografer populer yang di kenal sebagai pictorialist melakukan retouching terhadap karya foto mereka menggunakan kuas, melalui keterampilannya inilah, selanjutnya fotografi menjadi embrio lahirnya modern fotografi yang di pelopori oleh Bragaglia bersaudara. Gaya ini pula selanjutnya dijadikan pijakanlahirnya Futurist Photodynamic yang menangkap dinamika kehidupan sebagai suatu ilustrasi. Di rusia bersamaan dengan lahirnya aliran Konstruktivisme. Fotografi berguna utnuk mendukung komposisi dari karya tiga dimensi para pematung dan arsitek.


Foto montase karya Maggie Taylor “ Garden “

Foto montase karya Maggie Taylor “ Subject to Change “


0 comments:

Posting Komentar

TERIMA KASIH TELAH BERKUNJUNG, TINGGALKAN COMMENT JIKA BERKENAN ;)

 
Free Website templatesfreethemes4all.comLast NewsFree CMS TemplatesFree CSS TemplatesFree Soccer VideosFree Wordpress ThemesFree Web Templates